Rabu, 25 Maret 2015

ZAYN MALIK & ZAYNAL ARIPIN

21.36

Kita berjumpa lagi, Lagi-lagi kita bersua, Salam Kampungan Ki sanak sekalian!


Zayn Malik
Kaula muda-mudi modern beberapa waktu ini dikagetkan dengan resign Zayn Malik dari 1D [One Direction : mbacanya wan dayreksyen]. Beberapa menyayangkan kepergian Zayn dari 1D. di GBK, Jakarta saat 1D menyambangi Indonesia pun banyak kaula muda-mudi histeris meneriakkan nama Zayn, Namun tetap saja Zayn tak muncul di panggung...*puk-puk* [Emang lo nonton jo? | enggak | :-| ]

Beberapa portal berita mengabarkan bahwa Zayn ingin menikmati keutuhan masa mudanya, ia ingin seperti muda-mudi 22 tahun lain. Gemerlap lampu panggung dirasa terlalu menyilaukan, begitu kira-kira analogi yang disampaikannya.

Kita doakan semoga Zayn sukses unlimited, Jangan lupa kampung halaman [Loh].

Jauh sebelum eksistensi Zayn dan 1D menggema, di kampungku pun sudah terlebih dahulu meng-eksis-kan Zayn yang lain, Zaynal Aripin [Penulisan nama bukan sesuai ejaan sebenarnya di KK]. 

Keduanya punya kesamaan, meski beda lingkup. Zayn Malik terkenal di seantero jagad [eh nggak juga sih, di kampung-ku para muda mudi lebih kenal Nazar dan Bang Ipul deh kayaknya] dan Zaynal Aripin pun terkenal di lingkup kampung. 

Eksistensi Zaynal Aripin di kampung adalah sebuah keharusan, tanpa kehadiran beliau sebenarnya ngga papa sih, cuma ada yang kurang...Kurang anggota untuk wira-wiri ngurus ini itu.

Yap, Kang Zaynal Aripin AKA Kang Zayn [y dibaca seperti e hingga terucap Zaen] selalu menancapkan cakarnya di pelbagai acara kampung. Di mana ada aktivitas sosial kemasyarakatan, disitu ada Kang Zayn. Berikut beberapa prestasi dan track record kang Zayn di Kampung : 


  • Assisten Merbot, Merangkap Muadzin 5 waktu [Semenjak saya belum nyeprot hingga seusia sekarang, suara beliau telah eksis, meski belum menelurkan album baik kompilasi atau solo], Selain itu beliau juga menjabat sebagai annoucer berita kematian #Gleg
  • Linimasa Desa, Kang Zayn adalah "linimasa berjalan", Segala kabar kampung dari rumah ujung barat, timur, selatan dan utara semua ia paham. Jadwal yasinan minggu depan di kediaman siapa dia tahu, Jadwal hajatan Si A, Si B dan Si K dia hafal shahih sekaligus hiburan yang akan di tanggap. Tanpa diminta si empunya hajat, Kang Zayn telah mengundang khalayak kampung untuk hadir [gak sopan haha]
  • Man Of the match of all Village's sports, Di arena olahraga sosok kang Zayn selalu hadir, Di lapangan Volley ialah pengadil paling di segani, Di lapangan bola ia adalah penonton sejati [pasca gantung raket ia tak pernah lagi main bola], Di meja Ping-pong belum ada yang berani bertanding melawan kang Zayn, karena beliau belum bisa masih level penonton dsb. Pokoknya di mana ada arena olahraga sedang memainkan cabang, aroma tubuh kang Zayn akan tercium #Tsah
  • Fashionista sejati, Apapun Dresscode  yang di kenakan Kang Zayn akan menandakan acara apa yang sedang berlangsung, Contoh :
    • Baju gamis, sarung dan songkok putih : Jam'iyyah Sholawat, Diba' dan Marawisan
    • Kostum MU edisi 1999 bernomor punggung 7 dengan tagname BEKAM karena sablon huruf C dan H sudah pudar : Ada pertandingan Bola antar Kampung
    • Kostum Juventus edisi 2012 : Futsal
    • Blangkon-an dan Baju Jawa : Ada jaran kepang atau acara reog
    • Batik : Nikahan
    • Jaket berbahan parasut hadiah Dealer Motor : Ada pasar malam
    • Baju koko abu-abu : Yasinan
    • Baju koko Hitam : Melayat
    • Nggak pake baju : Cuaca panas, Kang Zayn kegerahan
  • dsb, dll, dkk, dm, mention, bbm
Eksistensinya tak tergantikan, Seantero kampung faham dan tahu betul siapa sosok kang Zayn. Kursi dan tempat duduk terdepan selalu disiapkan untuk kang Zayn, Pada acara hajatan selalu ada space tempat duduk kosong satu persis d samping pintu bagian dalam [persis di dekat pintu dekat dapur, job abadi : mbantu-mbantu mbagi piring]. 

Doaku, Semoga kang Zayn tidak mengikuti jejak Zayn Malik untuk Resign. Kampung ini akan kehilangan seorang talent berbakat jika itu terjadi.

Di kampung mu ada sosok seperti kang Zaynal Aripin? 


PS : Maaf tidak mencantumkan foto kang Zayn, No pict hoax? | Never mind, I wouldn't see kang Zayn replace Zayn malik after i shared his pict there LOL

Written by

Nggak pengen nulis komen kisanak/Nyai? Yakin? Nanti nyesel lho.

0 komentar:

Posting Komentar

 

© 2013 KAMPUNGANISM. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top